EEPIS Repository

PENGOLOMPOKAN SUARA BERDASARKAN JENIS KELAMIN MENGGUNAKAN METODE K-MEANS

Mohamad , Samsul Arifin and Reni , Soelistijorini (2009) PENGOLOMPOKAN SUARA BERDASARKAN JENIS KELAMIN MENGGUNAKAN METODE K-MEANS. EEPIS Final Project.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://eepis-its.edu

Abstract

Teknologi wicara adalah salah satu teknologi aplikasi yang telah ditemukan beberapa tahun lalu. Salah satunya adalah pengenalan wicara, merupakan teknologi wicara yang berfungsi merubah sinyal wicara analog kedalam bentuk digital dan melalui proses pengolahan wicara untuk mendapatkan ekstraksi ciri berupa pitch dan formant. Dalam proyek akhir ini akan menggunakan sinyal wicara sebagai input. Dengan mekanisme kerja pengambilan contoh-contoh suara, ekstraksi ciri dapat dilakukan dengan cara proses sampling, preemphasis, frame blocking, windowing, dan DFT (Diskrit Fourir Transform). Hasil dari ekstraksi ciri tersebut diproses menggunakan metode K-means untuk mengelompokkan fitur berdasarkan jenis kelamin laki-laki atau perempuan yang kemudian disimpan kedalam codebook. Saat terdapat masukan sinyal wicara, sistem akan melakukan proses pengolahan sinyal wicara kemudian hasil ektraksi sinyal tidak dikenal tersebut akan dibandingkan dengan hasil ekstraksi ciri sinyal standar yang terdapat di codebook menggunakan metode K-means dengan tujuan untuk membandingkan pola wicara dalam menentukan kesamaan jarak antara pola-pola yang berbeda dan dicari jarak terkecil. Sehingga suara dapat dikelompokkan sesuai dengan jenis kelamin. Hasil dari proyek akhir ini diharapkan berupa software yang dapat membedakan suara berdasarkan jenis kelamin sehingga dapat mengenali suara berdasarkan jenis kelamin laki-laki atau perempuan. Prosentase kehandalan sistem pada proyek akhir ini adalah 40%-80% untuk pengujian secara offline dan 15%-80% untuk pengujian secara online.

Item Type: Article
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions: Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Electronics and Computer Science
Depositing User: Mr Rony Ponti
Date Deposited: 29 Jul 2011 15:02
Last Modified: 29 Jul 2011 15:02
URI: http://repo.pens.ac.id/id/eprint/786

Actions (login required)

View Item